TIM catur Indonesia yang berhasil meraih 4 medali emas di Kejuaraan Dunia Pelaja di Minas Gerais, Brasil, 26 November-4 Desember lalu, tiba di tanah air, Sabtu (6/12).
Setibanya di tanah air, tim catur yang terdiri atas Medina Warda Aulia, Medina, Novendra Prihasmoro, Afifah Ayun Faruq, dan Teodora Paulina Walukow, disambut langsung Ketua Umum PB.Percasi Hasyim Djojohadikusumo, Waketum I Hendri Hendratno, dan Kabid Binpres Percasi Kristianus Liem.
Dalam kejuaraan itu Indonesia sukses merebut 4 medali emas, 3 perak dan 1 perunggu dari 6 kategori kelompok umur yang dipertandingkan, U-17, U-15, U-13, U-11, U-9, dan U-7.
Medali emas disumbangkan oleh Medina, Novendra Prihasmoro, Afifah Ayun Faruq, dan Teodora Paulina Walukow.
Medina yang mengenggam gelar Grand Master Wanita (WGM), bermain sempurna dari 9 babak yang dipertandingkan. Medina sukses menyapu bersih dengan mengoleksi 9 kemenangan.
Medali perak disumbangkan Theolifus Taher, Michael Owen, dan Evi Yuliana. Satu-satunya medali perunggu disumbangkan Metalia Widya Diantika.
Menurut Ketua Kontingen Indonesia Hendri Jamal, kejuaraan ini diikuti 500 peserta dari 8 negara.
“Dengan perolehan 4 medali emas kami berhasil menjadi juara umum. Tahun ini prestasi kami sangat bagus, karena di event sebelumnya kami meraih 2 emas. Ada peningkatan prestasi,” tandasnya.
Terpisah, Ketua Umum Percasi Hasyim Djojohadikusumo mengatakan, para pecatur yang berhasil meraih emas akan dipersiapkan menghadapi Olimpiade Catur di Baku, Kazaksthan, dua tahun mendatang.
“Kami akan mempersiapkan mereka untuk kejuaraan youth dan junior. Dua tahun lagi ada Olimpiade di Baku. Ini sangat penting bagi kita,” kata Hasyim Djojohadikusumo.
Terpisah Kasubdit Bidang Kelembagaan Peserta Didik dan Peserta Didik SMB Depdiknas Supriyono mengatakan, pihaknya merasa bangga dengan prestasi yang dicapai para pecatur di Brasil.
“Untuk tahun berikutnya akan lebih banyak lagi pecatur yang akan kami berangkatkan,” tandasnya.
( Thank Sportanews )
( Thank Sportanews )
No comments:
Post a Comment